Lahan Gambut di Kuala Kampar Pelalawan Terbakar


PELALAWAN (INDOVIZKA) - Lahan di pulau Penyalai atau Kecamatan Kuala Kampar terbakar. Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tersebut terjadi di lahan gambut yang berada di Desa Sungai Solok, di kecamatan paling timur Kabupaten Pelalawan ini, Kamis (4/3/2021).

Berdasarkan informasi didapat INDOVIZKA.COM petugas Karhutla yang terdiri dari tim gabungan sudah turun ke lokasi berusaha memadamkan api agar tidak meluas.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pelalawan, Abu Bakar FE, ketika dikonfirmasi, Kamis (4/3/2021) belum bisa menaksir luasan lahan gambut di Desa Solok Kecamatan Kuala Kampar yang terbakar tersebut.

"Belum bisa kita taksir, luasan lahan gambut di Desa Solok ini yang terbakar. Namun tim gabungan terdiri dari, TNI, Polri, Satpol PP Damkar dan masyarakat sudah turun ke lokasi berusaha memadamkan api," tegas Abu Bakar seraya mengatakan lahan yang terbakar adalah lahan kosong diduga milik masyarakat.

Untuk hari ini cakap Abu Bakar, terpantau dua titik api, satu diantaranya di Kuala Kampar. Sedangkan satunya lagi terpantau di Desa Gambut Mutiara Kecamatan Teluk Meranti. Untuk di Teluk Meranti tim gabungan juga sudah turun ke lokasi memadamkan api.***






Tulis Komentar