Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Walikota atau Wawako tak Datang, Paripurna Pengesahan Tiga Ranperda Batal
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Rapat Paripurna masa sidang kedua yang diagendakan DPRD Pekanbaru, Selasa (30/3/2021) batal. Seharusnya menurut jadwal paripurna ini sudah dimulai sejak pukul 09.00 Wib pagi.
Namun hingga pukul 12.00 Wib, tampak hanya Hamdani, Ketua DPRD Pekanbaru yang ada di dalam ruang paripurna.
Saat dikonfirmasi, Hamdani mengatakan sejatinya agenda paripurna ini sudah diagendakan dalam Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Pekanbaru. Namun karena dari DPRD tidak kuorum dan dari Pemerintah Kota (Pemko) tidak ada yang hadir, dengan terpaksa paripurna hari ini dibatalkan.
"Dari pemerintah juga tampak belum hadir, jadi diputuskan paripurna ditunda dan nanti akan dirapatkan lagi di Banmus untuk diagendakan ulang," cakap Hamdani.
Politisi PKS ini mengatakan agenda pengesahan Ranperda hari ini seharusnya dihadiri oleh Walikota atau Wakil Walikota, namun baik Walikota atau Wakil Walikota tidak terlihat hadir di DPRD Pekanbaru.
"Kita putuskan untuk ditunda sampai rapat kembali kapan pelaksanaanya kembali," tutupnya.
Pada paripurna kali ini direncanakan akan membahas tiga Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kota Pekanbaru.
Pertama adalah Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Siak, kedua, perubahan badan hukum perseroan terbatas Bank Perkreditan Rakyat Pekanbaru menjadi Perseroan daerah Bank Perkreditan Rakyat Pekanbaru Madani.
Sementara yang ketiga adalah Ranperda pencegahan, pembatasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkotika di Pekanbaru.***
.png)

Berita Lainnya
Normalisasi Sungai Sail PUPR Bakal Gusur Rumah Warga, Dewan: Siapkan Ganti Rugi
MK Tak Menerima Permohonan Perselisihan Hasil Pilkada Meranti dan Kuansing
Polres Inhil Gelar Jum'at Curhat dengan Tukang Ojek Tembilahan
Terlibat Perkelahian, 2 Jukir Diamankan Dishub Pekanbaru
H+2 Lebaran Tol Pekanbaru-Bangkinang Ditutup Satu Jam, Ini Penyebabnya
Yang Ajak Golput dan Bikin Onar di PSU Inhu Siap-siap Ditindak Tegas Aparat
Wabup Inhil Soroti Kepala OPD Rangkap Jabatan
Dinas Pendidikan Inhil Laksanakan Pelatihan Penyusunan Silabus Muatan Lokal PAUD dan PNF
Satlantas Polres Pelalawan Berikan Teguran kepada Siswa Pengguna Knalpot Brong di SMKN 1 Pangkalan Kerinci
Safari Ramadhan di Bathin Solapan, Bupati Bengkalis Ajak Masyarakat Bergandeng Tangan Bangun Daerah
Dorong Kemitraan Usaha Besar dengan UMKM, HIPMI Apresiasi DPMPTSP Inhil
Logo Hari Jadi Kabupaten Indragiri Hilir Diduga Plagiat