Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Reklame Neon Box di Pekanbaru Banyak Berdiri di Trotoar
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Reklame jenis Neon Box di Kota Pekanbaru banyak berdiri di atas trotoar. Seperti di Jalan Riau tak jauh dari Mal Ciputra dan di Jalan Sudirman di dekat Mal Pekanbaru.
Reklame lengkap dengan lampu yang menyala pada malam hari itu menayangkan salah satu merek rokok. Pantauan INDOVIZKA.COM, di Jalan Riau di dekat Mal Ciputra itu ada belasan reklame yang berdiri.
Berdasarkan Peraturan Walikota (Perwako) Nomor 24 Tahun 2013 tentang penyelenggaran reklame di Pekanbaru, diatur secara rinci terkait penempatan bangunan reklame.
Pada Bab IV tentang Perencanaan Teknis Bangunan Reklame Bagian Kedua tentang Penempatan Bangunan Reklame ayat 5 poin 1A disebutkan bahkan reklame harus ditempatkan di luar bahu jalan atau trotoar dengan jarak paling dekat 1 (satu) meter dari tepi paling luar bahu jalan atau trotoar.
Menanggapi itu, Walikota Pekanbaru Dr Firdaus MT meminta Satpol PP Kota Pekanbaru berkoordinasi dengan instansi terkait seperti DPMPTSP dan Bapenda. Ia menegaskan, Satpol PP harus menyelesaikan persoalan reklame, terutama di jalan protokol.
"Berkoordinasi dengan dinas perizinan dan juga Bapenda. Terutama selesaikan di jalan-jalan protokol. Untuk penindakannya, segera, terutama jalan protokol," tegas Walikota, Sabtu (3/4/2021).
Berita Lainnya
Penertiban Tempat Usaha di Bulan Ramadan Tunggu Instruksi Walikota Firdaus
Ingatkan Pentingnya Jaminan Keselamatan Kerja, BPJS Ketenagakerjaan Sosialiasi ke Desa Sanglar
Hadiri Sidang Paripurna Milad Inhil ke 57, Ini Harapan H Dani M Nursalam
Hujan, Warga Belaras Tetap Padati Kampanye Fermadani Meski Pakai Payung
Jembatan Penghubung Desa Sei Perak dengan Desa Seberang Tembilahan Rusak Parah
Lubang Semburan Gas di Ponpes Al Ihsan Pekanbaru Sudah Ditutup, Peralatan Mulai Ditarik dari Lokasi
Pendaftaran Nikah ditutup Sementara
Mantan Napi Ini Mengaku Cewek Lalu Ajak VCS, ASN di Kampar Tertipu
Warga Pelalawan Ditemukan Tewas, Tangannya Pegang Kabel Listrik
Bhabinkamtibmas Desa Sialang Panjang Ingatkan Jaga Kekompakan Antar Sesama Jelang Pemilu 2024
Terima Penghargaan Kapolda Riau, Ini Ucapan Dandim 0313/KPR
Nataru, Satu Pleton Satpol PP Pekanbaru Disiagakan