Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Jalin Kerjasama, Pengurus Rumah Yatim Silaturahmi dengan Ketua PWI-SMSI Riau
PEKANBARU, (INDOVIZKA) – Pengurus Rumah Yatim Perwakilan Provinsi Riau, Kamis (23/9/2021) siang, terlihat mengunjungi gedung Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau, yang berada di Jalan Arifin Ahmad Pekanbaru.
Kedatangan Pengurus Rumah Yatim yang terdiri dari Ramdan, Disna, Arifin, dan Rizki itu dalam rangka silaturahmi dengan Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang dan Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Riau H Novrizon Burman.
Dalam kesempatan yang dihadiri juga
oleh Fitrah Dayun dan Fahrul Rozi tersebut, Zulmansyah mengajak pengurus Rumah Yatim Riau untuk bekerjasama dengan PWI Riau Peduli yang memiliki tujuan sama membantu anak yatim, kaum dhuafa serta memberikan bantuan untuk masjid dan mushalla.
"PWI Riau juga memiliki satu Bidang Kesra yang programnya sama dengan Rumah Yatim. PWI ini terbuka untuk semuanya, khususnya kegiatan sosial seperti yang dilaksanakan pengurus rumah yatim," ungkap Zulmansyah.
Zulmansyah mendukung kegiatan yang dilaksanakan Rumah Yatim. Untuk mengekspos kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan dapat berkoordinasi dengan Ketua SMSI Riau.
Kepala Cabang Rumah Yatim Riau, Ramdhan Burhanudin yang datang bersama pengurus lainnya, selain bersilaturahmi juga berpamitan. Karena akan bertugas di Provinsi Jawa Timur.
"Saya merasa bahagia diterima oleh PWI dan SMSI Riau, karena kontribusi media selama ini cukup besar hingga Rumah Yatim dikenal secara luas. Saya datang ke sini selain berterima kasih juga ingin pamit. Karena terjadi rolling jabatan. Insya Allah akan diganti yang baru, Bapak Disna," kata Ramdhan.
Ia mengaku sangat berharap dukungan PWI dan SMSI Riau dalam upaya pihak Rumah Yatim menjadikan lembaga sosial untuk masyarakat.
"Selama ini, kami sudah melakukan banyak hal, terutama menyalurkan bantuan program sosial untuk masyarakat. Bantuan yang berasal dari para donatur disalurkan selama pandemi Covid-19 sekarang. Mudahan dukungan PWI dan SMSI semakin menguatkan kami untuk itu," pungkasnya. **
Berita Lainnya
Ryan Septrianto dan Kima Hadi Terpilih Ketua DPK KNPI, Ini Harapan Ketua PC Sapma PP Kampar
Tak Ada Venue Sepatu Roda, Perserosi Pekanbaru Mengadu ke Dewan
Hindari Lubang, Truck Tabrak Pengendara Motor Hingga Alami Patah Tulang
3.500 Warga Pekanbaru Tercacat Kategori Miskin Ekstrem
Pengendara Sepeda Motor Tewas Setelah Tabrak Truk di Jalan Lintas Timur
Tolak Karantina Corona, Pemkab Natuna Liburkan Sekolah
Digelar Minggu ini, CFD Diputuskan Usai Rapat Forkopimda
Perumahan Witayu Kebanjiran, DPRD Desak Pemko Segera Cairkan Bantuan
Tunjukan KTP-Mu! Dapatkan Promo Menarik di Pesonna Hotel Pekanbaru
Eks Legislator Rosi Atali Dicecar 21 Pertanyaan, Musliadi 22 Pertanyaan
1 Korban Tewas, Pemkab Bengkalis Mediasi Konflik Masyarakat Sakai dan PT Panahatan
Sidang Pembuktian Selesai, Ini Bentuk Sinergitas Atas Kinerja Gakkumdu Kampar