Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
DPC PKB Inhil Taja Vaksinasi di Kotabaru Seberida
KOTABARU, (INDOVIZKA) - Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melaksanaan kegiatan vaksinasi Covid-19 di di halaman Puskesmas Kotabaru Seberida Kecamatan Keritang, Sabtu (9/10/2021).
Ketua DPC PKB Kabupaten Indragiri Hilir, Iwan Taruna, ST, M. Si, mengatakan kegiatan yang bertema 'Vaksin Indonesia Bangkit' ini bertujuan untuk melengkapi upaya pencegahan penyebaran Covid-19 yang lebih luas, khususnya di Inhil.
"Ini merupakan wujud komitmen PKB dalam pencegahan Covid-19, khususnya di Kabupaten Indragiri Hilir. Selain itu, ini juga bentuk dukungan PKB Inhil terhadap program vaksinasi Covid-19 yang digalakkan pemerintah," jelas Ketua Fraksi PKB DPRD Inhil ini.
- Pemprov Riau Diminta Serius Berantas Judi Online
- APBD 2025 Diisukan Defisit, Fraksi PKB: Tak Masalah Jika Demi Kepentingan Masyarakat
- Tabligh Akbar di Tembilahan, UAS Sampaikan Dukungan untuk Paslon Bermarwah dan Fermadani
- Targetkan Rampung Akhir November, DPRD Riau Percepat Pembahasan RAPBD 2025
- Kepala Sekolah SD dan SMP Banyak Dijabat Plt, Begini Kata Disdik Pekanbaru
Pada kegiatan vaksinasi yang dibuka oleh Ketua Harian DPW PKB Riau H Dani M Nursalam ini, diharapkan masyarakat memiliki herd immunity atau kekebalan kelompok dengan 80 persen masyarakat telah mendapatkan vaksin Covid-19 sebagaimana yang ditargetkan pemerintah bisa tercapai.
"Kekebalan kelompok ini lah yang diharapkan terbentuk dan kita bisa 'hidup berdampingan' dengan Covid-19," ungkap Iwan.
Program ini, tambah Iwan, digagas oleh PKB dengan sasaran vaksin titik pertama di Kotabaru Seberida Kecamatan Keritang sebanyak 250 dosis.
"Kebetulan juga kebutuhan vaksin di Kotabaru ini sangat besar dan sudah ada 1300 daftar tunggu sehingga PKB memberikan perhatian lebih di bagian Selatan Keritang ini, " katanya.
Sementara itu, Ketua Harian DPW PKB Riau H Dani M Nursalam, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 tidak bisa hanya mengandalkan Pemerintah tapi semua pihak berperan termasuk Kader PKB melalui anggota legislatifnya baik di tingkat kabupaten, provinsi hingga pusat juga harus mengambil peran untuk mendorong masyarakat untuk divaksin.
"Dibeberapa tempat PKB sudah melaksanakan vaksin. Jangan hanya terpusat di perkotaan, vaksin harus merata terutama di desa-desa yang padat penduduk dan masih banyak yang belum mendapatkan vaksin," kata Wakil Ketua Komisi IV DPRD Riau ini.
Tujuan dilaksanakan vaksin ini kata Dani, agar masyarakat memiliki kekebalan tubuh sehingga dapat melindungi diri dari serangan virus yang berbahaya bagi tubuh.
"Makanya setelah mendapatkan hasil komunikasi Bapak Abdul Wahid dengan Menteri Kesehatan, hari ini tidak hanya di Inhil tapi serentak di 12 Kabupaten/kota melaksanakan vaksin yang digagas oleh PKB," imbuhnya.
Banyaknya daftar tunggu yang ingin divaksin di Kecamatan Keritang, dikatakan Dani lagi, menjadi perhatian PKB agar dapat memenuhi target yang diharapkan.
Turut hadir pada kegiatan vaksinasi di Kotabaru ini adalah Kadis Kesehatan Inhil, seluruh anggota Fraksi PKB DPRD Inhil, Camat Keritang, Kepala Puskesmas Kotabaru Seberida, tokoh masyarakat dan pemuda Kecamatan Keritang.(san)
Berita Lainnya
Di Panggilan DPRD Pekanbaru Pertamina dan PT SGM Mangkir
Meresahkan, DPKP Inhil Evakuasi Dua Ekor Buaya
Warga Mengeluh, Pemko Diminta Warning PDAM Tirta Siak Pekanbaru
Nelayan Rohil Selamatkan Ikan Paus Terdampar di Perairan Panipahan
Debit Sungai Sail Kembali Meningkat, Warga: Cepat Naik Lambat Surut
IMB Dihapus, Pemprov Riau Terapkan PBG Mulai Tahun Ini
Pengguna KB Implant di Pekanbaru Mencapai 10.456 Orang
Idul Adha 1445 H, PWI Riau akan Potong 4 Sapi dan 1 Kambing Qurban
Sebelum Pembelajaran Tatap Muka, Sekolah Swasta Harus Koordinasi dengan Disdik
Lion Air Delay 5 Jam di Bandara SSK II Pekanbaru
Mobil Dinas Masih Dikuasai Oknum Mantan Pejabat dan Anggota Dewan, Abdul Nasib Minta BPKAD Tegas
Mulai 31 Desember, Pemkab Meranti Tutup Tempat Hiburan Malam dan Objek Wisata