Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Selain Jokowi, Ini 5 Tokoh Islam Berpengaruh di Dunia Asal Indonesia
JAKARTA (INDOVIZKA) - Presiden Joko Widodo atau Jokowi kembali masuk menjadi salah satu dari 50 tokoh Islam berpengaruh di dunia versi The Royal Islamic Strategic Studies Centre (RISSC).
Tak hanya Jokowi, beberapa tokoh di Indonesia juga pernah masuk dalam daftar ini.
Indeks ini merupakan hasil survei tahunan untuk mengukur dan menunjukkan pengaruh yang dimiliki oleh sejumlah tokoh Islam di dunia. Pengaruh ini dilihat melalui berbagai bidang seperti budaya, pemikiran dan ideologi, politik maupun ekonomi.
- Ketua Tim Jargas Sebut Kado Ultah ke-26 Pelalawan Dapat Tambahan Kuota 3.076 Jaringan Gas dari APBN
- Aktif Kembali Bumdes Jaya Bersama setelah Fakum Hampir 7 Tahun
- Wabup Husni Tamrin Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025
- Pemerintah Kabupaten Pelalawan Melaksanakan Operasi Pasar Murah Jelang Idul Fitri 1446 H
- Pemkab Pelalawan Sediakan Bantuan Penyebrangan Roda Dua Gratis Melintasi Banjir Jalan Lintas Timur
Mengutip dari The Muslim 500, beberapa tokoh tersebut yaitu:
1. Said Aqil Siradj
Said Aqil Siradj merupakan Ketua Umum PBNU yang menempati peringkat ke-19 pada tahun 2019. Nahdlatul Ulama (NU) dianggap sebagai organisasi Islam tradisional dengan menekankan pendidikan dan keterlibatan politik berdasarkan prinsip-prinsip Islam.
Sebelum menjadi ketua PBNU, Said juga bertugas di Komisi Nasional Hak Asasi Manusia Indonesia. Said Aqil juga mendirikan Said Aqil Center di Mesir sebagai pusat studi yang fokus dalam diskusi Islam.
2. Habib Luthfi bin Yahya
Habib Luthfi bin Yahya menempati peringkat ke-33 di tahun 201o. Beliau adalah Rais Amm dari Jam'iyyah Ahli Thariqah al-Mu'tabarah al-Nahdliyah di Pekalongan, Jawa Tengah. Tak hanya menjabat sebagai pimpinan spiritual tarekat Ba Alwi di Indonesia, ia juga adalah Ketua MUI wilayah Jawa Tengah.
3. Din Syamsuddin
Muhammad Sirajuddin Syamsuddin atau lebih dikenal dengan nama Din Syamsuddin adalah seorang tokoh Muhammadiyah, organisasi muslim terbesar selain NU di Indonesia. Din pernah menjabat sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah periode 2005-2010 dan 2010-2015. Din masuk ke dalam 500 tokoh Islam berpengaruh di dunia pada tahun 2021.
4. Achmad Mustofa Bisri
Achmad Mustofa Bisri atau lebih dikenal sebagai Gus Mus merupakan seorang cendekiawan muslim yang dikenal karena pemikiran dan karya-karyanya di bidang sastra serta kebudayaan. Gus Mus masuk dalam 500 tokoh Islam berpengaruh di dunia di bidang keilmuan.
5. Ahmad Syafii Maarif
Selain Gus Mus, Ahmad Syafii Maarif atau dikenal juga sebagai Buya Syafii, juga masuk dalam 500 tokoh Islam berpengaruh di dunia di bidang keilmuan. Buya Syafii merupakan mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah periode 1998-2005 dan pendiri Maarif Institute.
.png)

Berita Lainnya
Airlangga Yakinkan Pengusaha untuk Berbisnis dan Berinvestasi di Indonesia
Anggota DPR Desak ASN Kembalikan Bansos yang Diterima ke Pemerintah
Mentan Tetapkan Ganja Sebagai Tanaman Obat
Kemenag Evaluasi Keberangkatan Umrah Pasca 87 Jemaah Terpapar Covid-19
Larangan Mudik Tidak Berhasil, MPR Minta Pemerintah Segera Buat Langkah Pencegahan Lanjutan
Promo Super Dahsyat Disambut Antusias, Hampir 112 Ribu Pelanggan PLN Nikmati Tambah Daya Hanya Rp 202.100
Bertemu Menteri Ida Fauziah, Abdul Wahid dan Gubri Bahas Program Ketenagakerjaan dan BLK Riau
Muhammadiyah Fatwakan Rokok Elektronik Haram
Tes CPNS Pemprov Riau Digelar 27 Januari hingga 10 Februari, Ini Ketentuan Pakaiannya
Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1441 Jatuh Pada 24 Mei 2020
Dukung Pengembangan Vaksin Nusantara, DPR Siap Menjadi Relawan Uji Klinis Fase 2
Lampaui Target, Capaian DJKN Tahun 2020 Capai Rp128,38 Miliar