Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Ansan Greeners Diminta Rekrut Pratama Arhan dan Ricky Kambuaya
JAKARTA (INDOVIZKA) - Ansan Greeners telah memastikan kontrak baru untuk bek kanan Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam. Warganet pun meminta agar klub divisi dua Liga Korea Selatan itu merekrut dua pemain lainnya yang bersinar di Piala AFF 2020, Pratama Arhan dan Ricky Kambuaya
Permintaan warganet itu disampaikan dalam kolom komentar pengumuman perpanjangan kontrak Asnawi yang diunggah Ansan di media sosial Instagram pada Kamis kemarin. Dari nyaris lima ribu komentar, sebagian besar diramaikan oleh warganet asal Indonesia.
Permintaan agar Ansan merekrut Pratama Arhan disampaikan oleh akun @agusfahmi74. Dia menyarankan Arhan juga bermain di sana agar Ansan memiliki sepasang bek sayap asal Indonesia.
- Menang 2-0 Lawan Arab Saudi, Ranking FIFA Timnas Indonesia Langsung Naik
- Imbang Jamu PSKC Cimahi, PSPS Pekanbaru Kembali Gagal Raih Tiga Poin
- Kalahkan Prancis di Final Sepakbola Olimpiade 2024, Spanyol Raih Emas
- Usai Prancis Gagal ke Final Euro 2024, Pelatih Didier Deschamps Pasang Badan
- Euro 2024, Spanyol Diprediksi Menang Lawan Italia
"Sekalian beli Arhan biar sepaket," tulis agus.
Komentar itu kemudian disebut oleh warganet Indonesia lainnya. Ada juga yang menyarankan agar Ansan merekrut gelandang Persebaya Surabaya Ricky Kambuaya.
"Tolong rekrut juga pemain Indonesia Ricky Kambuaya," tulis akun @idrus007.
Pratama Arhan, Ricky Kambuaya dan juga Alfeandra Dewangga memang dikabarkan diminati sejumlah klub luar negeri setelah berhasil membawa Timnas Indonesia ke final Piala AFF 2020. Meskipun gagal meraih gelar juara setelah dikalahkan Thailand, performa mereka dianggap luar biasa karena masih berusia sangat muda.
Sayangnya impian warganet Indonesia untuk melihat Pratama Arhan, Ricky Kambuaya dan Asnawi Mangkualam bermain bersama di Ansan tak mungkin. Dalam aturan K League 2, nama resmi divisi dua Liga Korea Selatan, disebutkan bahwa setiap tim hanya diperbolehkan memiliki maksimal lima pemain asing per tim. Dari jatah itu, satu diantaranya harus pemain Asia.
Selain Asnawi Mangkualam, Ansan saat ini telah memiliki empat pemain asing lainnya. Mereka adalah penyerang Thiago Henrique, sayap kanan Robson Duarte dan gelandang serang Anderson Canhoto yang ketiganya berasal dari Brasil serta gelandang bertahan Go Iwase dari Jepang.
Asnawi Mangkualam bergabung dengan Ansan Greeners sejak Januari 2021. Musim lalu, dia mampu membawa klub itu duduk di peringkat ketujuh klasemen akhir. Asnawi bermain 14 kali dan menyumbangkan satu assist.
.png)

Berita Lainnya
Pertandingan Timor Leste Vs Indonesia Bakal Digelar di Gianyar Bali
Mu'ammar Armain Resmi Dilantik Sebagai Ketua Perkemi Inhil
Riau Nomor Urut 6 Perolehan Sementara Medali PON Papua
Indonesia vs Uzbekistan 0-2, Wasit VAR Asal Thailand Rusak Kebahagiaan Supporter Timnas
Rahmad Tulloh Raih Perunggu di Ajang Asian Youth Para Games 2021 Bahrain
Strategi PT PP Sukseskan MotoGP di Mandalika
Rahmat Iskal Hidayat Tambah Perolehan Medali Emas Inhil di Porprov X Riau
8 Pejabat Kemenpora Resmi Dilantik, Berikut Nama-Namanya
Masuk Final, SMPN 2 Tembilahan Akan Berhadapan Dengan SMPN 1 Keritang
Singapura Kalah di Piala AFF, Shin Ingin Timnas Indonesia Antisipasi Bola Mati
Nathan Tjoe-A-On Balik Lagi ke Qatar Setelah Diizinkan Bela Timnas Lawan Korea Selatan
Timnas U-23 Kalah 2-3 dari Australia