Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Capaian Vaksinasi Polio di Pekanbaru Baru 18%
INDOVIZKA.COM - Hingga saat ini capaian vaksinasi polio di Kota Pekanbaru masih sangat rendah. Angkanya baru 18 persen dari 95.000 orang sasaran.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pekanbaru Dokter Zaini Rizaldy, Jumat (21/4/2023) mengatakan rendahnya capaian vaksinasi polio ini disebabkan rendahnya kesadaran masyarakat membawa anak-anaknya untuk mengikuti vaksinasi Polio.
"Capaian vaksinasi Polio memang belum mencapai target. Dari 95.000 orang sasaran, vaksinasi Polio baru mencapai 18 persen," ujar Zaini Rizaldy, Jumat (21/4/2023).
Ia mengatakan vaksinasi Polio ini digelar Dinkes secara massif karena ada Kejadian Luar Biasa (KLB) Polio di Provinsi Aceh. Sehingga, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) dan Riau diminta melakukan program Crash Polio.
"Saat ini, kami sudah memasuki tahap kedua vaksinasi Polio. Karena, tahap pertama vaksinasi Polio belum mencapai target," Cakapnya.
Pada tahap kedua ini, ternyata vaksinasi Polio baru mencapai 18 persen. Akhirnya, Dinkes melakukan evaluasi pencapaian vaksinasi Polio ini. Dinkes Pekanbaru juga berkoordinasi dengan Dinkes Riau, Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dan WHO (organisasi kesehatan dunia).
"Kami tidak mengetahui kenapa masyarakat kurang berminat mengantar anaknya untuk vaksinasi Polio. Hal ini terbukti di beberapa tempat yang kami siapkan seperti posyandu, puskesmas, dan rumah sakit, ternyata balita yang divaksin Polio sangat sedikit," sebutnya.
Dikatakan Zaini, Dinas Kesehatan juga sudah membuka vaksinasi Polio di mal dan tempat wisata.
"Namun, partisipasi masyarakat ini yang kurang," pungkasnya.
Berita Lainnya
Hari Ini 27 Pasien Positif Covid-19 Dinyatakan Sembuh, 21 dari Inhil
Pemerintah Gunakan AstraZeneca Sebagai Vaksin Booster Triwulan 1 Tahun 2022
Tekan Angka Stunting, Dinkes Inhil Bersama Puskesmas Mandah Lakukan Pelatihan Pemantauan Tumbuh Kembang Anak Bagi Kader dan Guru
Pasien PDP dari GAS Inhil Meninggal Dunia, Jenazah Dimakamkan di Sungai Beringin
Insentif Tenaga Medis Belum Cair Akibat Terhambat Data
dr Indra Yovi Imbau Masyarakat Tetap Patuhi Prokes
Dinkes Inhil Gelar Pertemuan Tatalaksana Penyelenggaraan SKAMRT
Senin Labkesda Covid-19 Riau Beroperasi, Sehari Bisa Periksa 200 Sampel
Hindari Penyebaran Covid-19, Semua Pintu Masuk Perbatasan Riau Kembali Diperketat
Inhil Bertambah 2 Positif Covid-19, Total Jadi 15 Kasus
Satgas Covid-19: Lab Perlu Dievaluasi untuk Kebutuhan Tes
Air Kelapa untuk Asam Lambung, Apakah Bisa?