Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Dinkes Inhil Ingatkan Pentingnya ASI Ekslusif Bagi Bayi 0-6 Bulan
INDOVIZKA.COM - Air Susu Ibu (ASI) adalah makanan alamiah berupa cairan Dengan kandungan gizi yang cukup dan sesuai Dengan kebutuhan bayi, sehingga bayi tumbuh dan berkembang dengan baik.
Untuk itu, Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir (Dinkes Inhil) melalui petugas kesehatan dan kader selalu mensosialisasikan dan mendukung pemberian ASI Ekslusif (ASI Saja) pada bayi usia 0-6 bulan.
Kepala Dinkes Inhil, Rahmi Indrasuri SKM. MKL. menjelaskan ASI Ekslusif adalah bayi sejak lahir usia 0-6 bulan hanya diberi ASI saja tidak diberi makanan ataupun minuman tambahan apapun, karena sudah memenuhi seluruh kebutuhan bayi.
"Mengapa demikian, kapasitas lambung bayi baru lahir sangat terbatas, hanya mampu menampung cairan sebanyak 10-20 ml atau setara Dengan 2-4 sendok teh. Kemudian sebelum berusia 6 bulan sistem pencernaan bayi belum terbentuk sempurna sehingga bayi belum siap mencerna makanan/minuman lain selain ASI.
Selain itu, kata Rahmi ASI saja dapat memenuhi kebutuhan gizi bayi sejak baru lahir sampai berumur 6 bulan. Menunda pemberian makanan tambahan hingga bayi berusia 6 bulan dapat menghindari bayi dari obesitas (kegemukan).
Selain hal demikian, ASI diberikan kepada bayi karena mengandung banyak manfaat dan kelebihan. Di antaranya menurunkan risiko terjadinya penyakit infeksi pada bayi, ASI juga bisa menurunkan dan mencegah terjadinya penyakit non infeksi seperti penyakit obesitas, kurang gizi, asma dan meningkatkan IQ dan EQ anak serta menciptakan ikatan kasih sayang yang kuat antara ibu dan bayi.
Bayi merasa terlindungi dalam dekapan ibu, mendengar langsung suara detak jantung ibu dan merasakan sentuhan ibu pada saat menyusui.
.png)

Berita Lainnya
Kadinkes Inhil Hadiri Peresmian Gedung Baru UPT Puskesmas Pelangiran
Ilmuwan Italia Klaim Temukan Vaksin Corona Pertama di Dunia
Begini Cara Virus Korona Masuk ke dalam Tubuh
Dua PDP di Inhil Anak Usia 6,5 dan 3,5 Tahun
3 Cara Tepat Membersihkan Telinga, Jangan Sampai Salah
Dinkes Inhil : Ayo Kenali Gejala Stres
Ini Penjelasan WHO Soal Hepatitis Akut Misterius
Bupati Rohil Positif Covid-19
Dinkes Inhil Ingatkan Orangtua Pentingnya Imunisasi Untuk Kesehatan Anak
Hari Ini 2 Tambahan Kasus Positif Covid-19 di Riau
5 Pasien Positif Corona di Inhil Masih Dirawat, 10 Sembuh, Ini Datanya
Hari ini Kasus Covid-19 di Inhil Bertambah 4 Orang