Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Bupati Pelalawan Tinjau Jalan Pintas Desa Kemang – Desa Meranti, Minta Dukungan Perusahaan untuk Percepatan
PELALAWAN,INDOVIZKA.COM- Bupati Pelalawan H. Zukri meninjau kondisi jalan pintas yang menghubungkan Desa Kemang dengan Desa Meranti, Senin (11/8/2025). Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan jalur tersebut segera difungsikan sehingga dapat dilalui kendaraan masyarakat.
Jalan pintas ini mulai dibangun pada 2023 hingga 2024. Saat ini, Pemerintah Kabupaten Pelalawan menggesa penyelesaian dengan rencana pemasangan box di sejumlah titik yang diperlukan.
Bupati H. Zukri juga menyampaikan akan memanggil perusahaan-perusahaan yang berada di sekitar wilayah tersebut untuk memberikan dukungan, khususnya berupa material batu pecah, guna mempercepat pemadatan jalan.
"Jalan ini sangat vital untuk mempersingkat waktu tempuh antara Desa Kemang dan Desa Meranti. Dengan bantuan perusahaan dan kerja sama semua pihak, kita ingin masyarakat segera bisa memanfaatkannya." ujar Bupati Zukri.
Pemerintah menargetkan, setelah dukungan material dan pemasangan infrastruktur pendukung selesai, jalan pintas ini dapat segera berfungsi optimal, meningkatkan konektivitas dan memperlancar mobilitas warga.
.png)

Berita Lainnya
Ramah Tamah dan Makan Malam Bersama Kasad di Balai Serindit Gubri, Ini Kata Kamsol
Menjala Dadakan di Kanal Pembuangan Limbah PT RAPP, Rombongan Anggota Dewan Kaget
Abdul Wahid : Nomor 1 Petanda Baik, Sesuai denga Nama Wahid
DPRD Pekanbaru Terima Audiensi PWI, Harap Komunikasi Efektif untuk Majukan Kota
Bertambah Tiga Pasien, DBD di Pekanbaru Jadi 494 Kasus
Pimpin Upacara HUT Damkar ke-105, Pj. Bupati Herman Apresiasi Dedikasi Damkar Inhil
Pasca Kebakaran Maut di Kijang Jaya, Bupati Kampar Janji Segera Bangun Pasar Sementara
Sudah Terbentuk, DPK Apindo Rohil Imbau Perusahaan Bergabung
Aktivitas Seismik di Bengkalis Meresahkan, Rumah Warga Retak-retak
Dapatkan Persetujuan KASN, Pj Bupati dan Pj Sekda Evaluasi 15 Pejabat di Kampar
Tahanan Kasus Narkoba Nikahi Kekasih di Kantor Polisi Meranti
Pj Bupati Inhil Pimpin Rapat Persiapan Pengukuhan Pokja Bunda Paud Kabupaten