Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
2 Purnawirawan Polisi Ikut Pilkada di Riau, Ini Hasilnya
PEKANBARU - Pilkada serentak 2020 di sembilan daerah di Riau berjalan lancar. Sebanyak 34 Paslon maju bertarung memperebutkan kursi bupati dan wakil bupati. Mereka berasal dari berbagai macam latar belakang. Dua diantaranya adalah purnawirawan polisi.
Dua kandidat itu adalah Irjen Pol (Purn) Wahyu Adi yang berpasangan dengan politisi senior Golkar, Supriati maju di Pilkada Indragiri Hulu, dan AKBP (Purn) Asmar yang maju di Pilkada Kepulauan Meranti mendampingi politisi PKB M Adil.
Dua purnawirawan Polisi yang secara kebetulan sama-sama diusung PDI-P tersebut berbeda keburuntungan di Pilkada kali ini. Asmar selangkah lagi berpotensi memenangkan Pilkada Meranti.
- Mafirion Sosialisasikan 4 Pilar di Pulau Kijang Indragiri Hilir: Tingkatkan Kesadaran
- DPW Jema'ah Syatariah Riau Minta Mubaligh dan Alim Ulama Ajak Jemaah Menangkan Wahid-Hariyanto
- Ustadz Yurnalis Sebut Abdul Wahid Sosok Pemimpin yang Merangkul
- Dihadapan Ribuan Warga Kuansing, Abdul Wahid Minta Restu Maju Pilgubri
- PKB Usung Ferryandi dan Dani Maju Pilkada Inhil 2024, Iwan Taruna: Survei Keduanya Tertinggi
Dari penghitungan cepat oleh masing-masing Paslon, pasangan Adil-Asmar unggul dari tiga paslon lainnya. Bahkan keunggulan Adil - Asmar sudah diakui oleh pasangan kandidat lainnya.
"Alhamdulillah kita menang, Alhamdulillah. Saya dan pak haji Adil siap mengemban amanah masyarakat Meranti," kata Asmar, dilansir dari CAKAPLAH.com.
Sementara itu, Irjen Pol (Purn) Wahyu Adi yang diusung PDI-P, PAN dan Demokrat berpasangan dengan Supriati, perolehan suaranya tertinggal jauh dari Paslon Rezita - Juanidi dan pasangan Paslon Rizal Zamzami - Yoghi Susilo (Ridho) yang saat ini tengah disibukkan dengan saling klaim kemenangan.
Wahyu Adi - Supriati yang mengusung tagline Juara dan Terdepan tersebut sudah mengakui kekalahan dan mengucapkan selamat kepada pasangan nomor 5, Rizal - Yoghi (Ridho) yang menurut perhitungan data mereka menang.
"Selamat kepada pasangan nomor urut 5 atas perolehan suara terbanyak diantara Paslon lain. Kami pasangan BWS terima perolehan sementara ini dan berdasarkan data kami Ridho unggul dari pasangan lain," kata Wahyu Adi.
.png)

Berita Lainnya
H Dani M Nursalam Resmi Lantik DPAC dan DPRt Partai PKB se-Kecamatan GAS
Kembali Pimpin Partai Berkarya, Tommy Soeharto Ajak Seluruh Kader Rekonsiliasi
Ikuti KLB Secara Virtual, Gerindra Inhil Ucapkan Selamat kepada Prabowo Subianto
PKB Pekanbaru Buka Penjaringan Caleg, Cukup Buka dan Isi Link Ini di HP
PAC dan Ranting PKB Kecamatan Concong Resmi Dilantik
Cak Imin Capres Favorit Nahdliyin, PKB: Kader Terbaik NU
Laksanakan Supervisi, Pimpinan Bawaslu Provinsi Riau Sambangi Kantor Bawaslu Inhil
Jelang Muscab, PKB Bengkalis Santuni Duafa di Pematang Duku
Terlibat pada Pemekaran Kecamatan Pelangiran, Ferryandi Nilai Kelurahan Masih Tertinggal Infrastrukturnya
Hasil Pleno KPU Kabupaten/Kota se-Riau, Berikut Jumlah DPS
Para Bupati Terpilih Jagoan Partai Hadir di Muswil PKB Riau
Dani, Tokoh PKB yang Bijaksana akan Dampingi Ferry di Pilkada Inhil 2024