Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Reshuffle Kabinet Diprediksi Akhir Desember, Nama Tri Risma Mencuat
JAKARTA (INDOVIZKA) - Isu reshuffle kabinet kembali mencuat pasca ditetapkannya eks Menteri KP Edhy Prabowo dan Mensos Juliari Batubara sebagai tersangka kasus korupsi. Bahkan diprediksi akan berlangsung sebelun akhir tahun ini, 23 Desember 2020.
Nama Walikota Surabaya Tri Rismaharini, mencuat menjadi calon pengganti posisi Menteri Sosial (Mensos). Prediksi itu diungkapkan Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid. Menurutnya reshuffle itu bisa terjadi lebih cepat lagi.
"Kemungkinan besar Rabu Pon, 23 Desember. Hitungan Jawa dalam rangka usaha untuk mencari momen yang baik. Tidak tertutup kemungkinan dalam waktu dekat," kata Jazilul saat dihubungi INDOVIZKA.com, Senin (14/12/2020).
Sementara terkait nama Walikota Surabaya Tri Rismaharini yang mulai mencuat, disebut-sebut sebagai calon pengganti jabatan Mensos Juliari Batubara, isu itu juga ternyata turut didengar oleh Jazilul yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua MPR itu. Namun ia, enggan untuk mengomentari lebih jauh terkait isu tersebut. Menurutnya siapapun yang menjadi menteri pengganti, itu mutlak menjadi hak Presiden Joko Widodo.
"Penggantian itu mutlak hak Presiden, saya yakin Presiden akan mencari pengganti yang terbaik," ujarnya.
Selain nama Risma, Wakil Ketua MPR itu mengaku tak mengetahui calon-calon lain yang menjadi kandidat menteri Jokowi. Dia meminta seluruh pihak bersabar menunggu keputusan Jokowi.
"Sepanjang ini saya juga tidak mendengar calon calon lainnya. Kita bersabar saja menunggu putusan Presiden. Kita doakan yang terbaik," tandas dia.
.png)

Berita Lainnya
Apa Penyebab Makin Banyak Mualaf di Israel?
FHSN: Guru Honorer Sekolah Swasta Cukup Diberi Tunjangan Profesi, Tak Harus Jadi ASN
Airlangga: Vaksinasi Covid-19 Bentuk Ikhtiar Pemerintah Menyelamatkan Masyarakat
Serikat Pekerja Sebut Aturan JHT Cair Umur 56 Tahun Tanpa Persetujuan Buruh
Firli Minta Kepala Daerah Tak Risih dengan Kerja KPK
Jokowi Resmi Batalkan Vaksinasi Berbayar
Sriwijaya Air yang Hilang Kontak Bawa 62 Penumpang, Berikut Datanya
Bakal Dihapus di 2023, Tenaga Honorer: Itu Namanya Kejam
Pemerintah Turunkan Harga BBM, Berikut Rinciannya
Vaksin Sinovac Halal, MUI Susun Fatwa Lengkap Setelah Hasil Final BPOM
DPR Kritik Kepala BPOM yang Terkesan 'Alergi' dengan Vaksin Nusantara
Ketum Baru F-SBPU Dukung Yorrys Raweyai Kembali Pimpin KSPSI Periode 2021-2026