Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Sulit Koordinasi, Warga Laporkan Anggota DPRD Dapil Rohul ke BK
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Wakil Ketua Badan Kehormatan DPRD Riau, Abu Khoiri mengatakan, bahwa pihaknya dalam pekan ini ada menerima aduan dari masyarakat Rohul yang melaporkan salah seorang anggota DPRD Riau Dapil Rokan Hulu.
Dalam laporan tersebut, Abu Khoiri mengatakan bahwa perwakilan masyarakat tersebut mengadukan, bahwa sulit untuk berkoordinasi dengan anggota DPRD yang dimaksud.
"Atas laporan tersebut, tentu saja kami akan melakukan rapat dengan para anggota BK yang lain untuk memutuskan langkah selanjutnya. Sejauh ini kita tampung dulu," kata Abu Khoiri, Rabu (29/9/2021).
Politisi PKB ini mengatakan, dalam rapat tersebut akan disesuaikan secara data, mulai dari Setwan, maupun dari fraksi yang bersangkutan.
"Yang dilaporkan satu orang, tapi tidak usah disebut nama. Yang jelas kita rapat internal menyikapi ini. Karena, kode etik DPRD dalam pembahasan belum disahkan, jadi kita bahas dulu," cakapnya.
Ia mengatakan, memang selama hampir dua tahun ini dikarenakan pandemi, kehidupan dan tata beracara di DPRD berubah. Kegiatan juga banyak dilakukan melalui virtual.
"Sejauh ini memang kurang terpantau, tapi yang jelas kita harap kawan - kawan di DPRD untuk lebih aktif, bersama menyerap aspirasi masyarakat, dan bersama menjaga marwah DPRD," tukasnya.
Informasi yang diperoleh, aduan tersebut ditujukan untuk anggota DPRD Riau Dapil Rokan Hulu berinisial SA.
.png)

Berita Lainnya
Perjuangkan Nasib 223 Honorer K2, DPRD Inhil Akan Bawa Hasil RDP ke Pusat
Terkait Pengoperasian Pelabuhan Parit 21, DPRD Inhil Gelar RDP Bersama PT KIG
Hadiri Malam Pisah Sambut, DPRD Ucapkan Terimakasih Atas Jasa Kapolsek Mandau
Perubahan Perda SOTK Sedang Dibahas, Anggota DPRD Minta Pemkab Inhil Tunda Pembukaan Assesment
DPRD Riau Minta Pemerintah Siaga, Cuaca Ekstrem Meningkat
Dewan Usul Dua Opsi Jika Belajar Tatap Muka Dilanjutkan di Tengah Pandemi
F-PKB Berharap Kekosongan Dua Kursi Pimpinan DPRD Riau Segera Terisi
Istana Belum Bocorkan Jadwal Reshuffle Usai Jokowi Pilih Calon Panglima TNI
Anggota DPRD Inhil Iwan Taruna Hadiri Isra Mi'raj di Seberang Tembilahan Selatan
Komisi III DPRD Inhil Rekomendasikan Rasionalisasi APBD Tahun 2020 ke Banggar
Wagub Riau Harapkan Kinerja DPRD Lebih Meningkat di 2023
Ketua Komisi II DPRD Kampar Soroti Program JKN KIS dan Insentif Nakes Daerah Terpencil