Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Pemprov Riau Siagakan Alat Berat Antisipasi Longsor Saat Lebaran
INDOVIZKA.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau siagakan alat berat di seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Jalan dan Jembatan Wilayah 1-6 untuk antisipasi bencana longsor saat mudik Lebaran tahun 2023.
"Untuk antisipasi bencana longsor saat mudik Lebaran 2023, kita standby alat berat full baket di UPT Jalan dan Jembatan Wilayah 1-6," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Provinsi Riau, M Arief Setiawan melalu Kepala Bidang Bina Marga, Zulfahmi, Kamis (6/4/2023).
Zulfahmi mengatakan, masing-masing UPT Jalan dan Jembatan Dinas PUPR-PKPP Riau menyiapkan satu set alat berat, terdiri dari Motor Grader, Vibro Roller, Excavator, dan lainnya.
"Selain alat berat, seluruh operator dan tenaga teknis UPT Jalan dan Jembatan juga siaga. Ini untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu terjadi bencana yang tak kita inginkan seperti longsor, sehingga peralatan langsung kita turunkan ke lokasi kejadian," terangnya.
Selain itu, tambah Zulfahmi, untuk menjamin kelancaran arus mudik Lebaran tahun 2023, pihaknya juga saat ini fokus melakukan pemeliharaan dan peningkatan jalan provinsi.
"Sekarang peralatan dan tenaga teknis UPT sedang bekerja di lapangan, kalau jalan provinsi yang rusak akan diperbaiki minimal fungsional saat mudik Lebaran 2023," tukasnya.
.png)

Berita Lainnya
Harimau di Inhil Kembali Makan Korban, BBKSDA Riau Himbau Masyarakat Tetap Tenang dan Tidak Anarkis
Bernilai Miliyaran, Proyek Pembangun Turap di Inhu Mangkrak
Ramalan Cuaca: Potensi Hujan Ringan Mengguyur Riau Hari Ini
Sisa Hari Lagi, Bapenda Ingatkan WP Segera Lunasi PBB
Rintihan Hati Anak Kampung Melayu Menaruh Harapan Besar di Pundak Satgas PKH Pulihkan Kembali TNTN
16 Hotspot Terdeteksi di Riau Hari Ini, Terbanyak di Inhil
Ramalan Cuaca: Potensi Hujan Ringan Mengguyur Riau Hari Ini
Kapolres Inhil Pimpin Langsung Pemadaman Api di Gaung
Hotspot di Riau Sore ini Menurun
Dinilai Belum Tepat, IPNU Riau Minta Pemerintah Evaluasi Kenaikan BBM Bersubsidi
Inspektorat Pekanbaru Akan Laporkan Temuan Terkait RSD Madani ke Pj Walikota
Razia Balap Liar dan Knalpot Brong di Pekanbaru, 15 Sepeda Motor Diamankan