Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Hendak Berangkat Lewat Pelabuhan Tikus, Polisi Gagalkan Penyeludupan 11 PMI
INDOVIZKA.COM - Tim Satgas Tindak Pidana Perdagaan Orang (TPPO) Satpolairud Polres Bengkalis bersama Dit Intelkam Polda Riau, Rabu (14/06/2023) siang menggagalkan upaya penyelundupan Pekerja Migran Indonesia (PMI) ilegal, saat akan diberangkatkan ke Malaysia melalui perairan Desa Sepahat, Kecamatan Bandar Sri Laksamana, Kabupaten Bengkalis.
Dalam pengungkapan tersebut petugas berhasil mengamankan enam PMI yang mengaku berasal dari Aceh, Deli Serdang serta Lombok, sementara pelaku berhasil kabur dan hingga saat ini masih diburu petugas.
Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya saat dikonfirmasi wartawan membenarkan adanya upaya penyelundupan PMI ilegal tersebut.
"Benar enam PMI berhasil kita amankan saat hendak diberangkatkan ke malaysia melalui perairan desa sepahat sementara para pelaku berhasil kabur," kata Kabid Humas.
Kabid menjelaskan, pengungkapan tersebut berawal dari adanya informasi masyarakat yang mengatakan, di Desa Sepahat ada upaya penyelundupan PMI ilegal ke Malaysia yang dilakukan oleh para pelaku TTPO (DPO).
"Dari informasi tersebut TIM Satgas Intelijen TPPO Satpolairud Polres bengkalis bersama Dit Intelkam Polda riau langsung melakukan penyelidikan dan menemukan adanya aktifitas rencana penyelundupan PMI ilegal ke malaysia di lokasi tersebut," ucapnya.
Di lokasi tersebut, tambah Kabid, Tim Satgas berhasil mengamankan enam orang PMI dan satu unit speedboat bermesin tiga merk Yamaha 200 pk, sementara pelaku berhasil melarikan diri.
"Selanjutnya enam PMI ilegal beserta beberapa barang bukti langsung diamankan ke Satpolairud Polres bengkalis guna pemeriksaan lebih lanjut, sementara pelaku masih kita buru," tutup Nandang.
.png)

Berita Lainnya
Hakim Kembali Gugurkan Gugatan Praperadilan Habib Rizieq
Pelaku Begal di Tembilahan Ditangkap Polisi
Nomor WhatsApp Karo Perencanaan dan Organisasi Polhukam Nihzamul Diretas, Minta Pulsa Sampai Coba Tipu Kolega
Pelaku Penusukan di Tembilahan Hulu Diringkus Polisi
Anak Buahnya Ditangkap Edarkan Sabu, Kasatpol PP Riau: Diproses Sesuai Ketentuan Kepegawaian
Pelaku Curas di Perkebunan Sawit Diamankan Polisi
Ini Penampakan Mobil Mewah Milik Bandar Judi Online di Pekanbaru
12 Pejabat Meranti Diperiksa KPK Terkait Kasus Dugaan Korupsi Bupati Meranti
Tanya Pencairan Fee Umrah ke Fitria Nengsih, Bupati Meranti M Adil Dapat 3 Juta Perpaket
Curi Sepeda Motor, 3 Warga Tembilahan Hulu Diamankan Polisi
120 Rakit Kayu dan Alat Tebang Disita, Kapolda Buru Kaki Tangan Kelompok 'Anak Jenderal'
Pasutri Pembunuh Nenek 78 Tahun Ditangkap di Sungai Salak