Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Tiga Kader Terbaik PKB Dulang Suara Pribadi Terbanyak Pileg di Riau
TEMBILAHAN, INDOVIZKA.COM- Tiga kader terbaik Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang ikut kontestasi politik Calon Legislatif (Caleg) 2024 tingkat DPRD Inhil, DPRD Provinsi Riau dan DPR RI berhasil mendulang suara pribadi terbanyak.
Tiga kader terbaik tersebut adalah Iwan Taruna di legislatif tingkat Kabupaten Inhil, H. Dani M Nursalam di Provinsi Riau dan Abdul Wahid di DPR RI Riau II.
Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) Partai PKB Provinsi Riau, Dani M Nursalam saat ditanya perasaannya memenangi kontestasi politik pada Pileg Riau menyatakan merasa bersyukur.
- DPW Jema'ah Syatariah Riau Minta Mubaligh dan Alim Ulama Ajak Jemaah Menangkan Wahid-Hariyanto
- Ustadz Yurnalis Sebut Abdul Wahid Sosok Pemimpin yang Merangkul
- Dihadapan Ribuan Warga Kuansing, Abdul Wahid Minta Restu Maju Pilgubri
- PKB Usung Ferryandi dan Dani Maju Pilkada Inhil 2024, Iwan Taruna: Survei Keduanya Tertinggi
- Mantapkan Langkah Maju Pilgub, Pasangan Cagubri Wahid-SF Hariyanto Minta Tunjuk Ajar LAM Riau
"Kami segenap keluarga besar PKB Provinsi Riau merasa bersyukur, masyarakat mempercayakan kemenangan ada pada kami," kata H. Dani, Minggu (25/2/2024).
H. Dani sendiri diketahui berhasil meraup suara terbanyak, mengalahkan kandidat dari partai lain dengan suara pribadi 31.200 suara di tingkat Provinsi Riau.
"Ini suatu hal yang membanggakan dan bersejarah dalam kegiatan politik PKB. Apalagi di tingkat Kabupaten Inhil, Kader PKB, Iwan Taruna keluar sebagai Caleg dengan suara tertinggi di tingkat kabupaten, dengan meraup sebesar 7.353 suara Begitu pun ketua kami, Abdul Wahid keluar sebagai juara satu perebutan kursi di senayan dengan 101.400 suara pribadi," paparnya.
Ia menyatakan dengan perolehan suara di masing-masing tingkatan ini, mengantarkan PKB sebagai partai yang terbilang sukses di Pileg 2024 ini.
"Sangat luar biasa, semoga kemenangan ini kami bisa berbuat banyak untuk kemajuan Provinsi Riau," harapnya.
Sementara Ketua DPC PKB Inhil, Iwan Taruna digadang-gadang menduduki posisi sebagai Ketua DPRD Kabupaten Inhil Periode 2024-2029 tak dapat menyembunyikan rasa bangganya.
"Syukur Alhamdulillah, kami berhasil menjawab harapan masyarakat, kami juga bangga terhadap para Caleg Kabupaten Inhil yang telah bekerja keras, kompak meraih kemenangan, kemenangan bagi masyarakat Inhil," tuturnya.
Ia meyakini, kedepan segala harapan demi kemajuan Kabupaten Inhil dalam jalur politik PKB akan lebih mudah direalisasikan.
"Ini amanah masyarakat Inhil, harapan harapan kemajuan Kabupaten Inhil akan lebih mudah direalisasikan," pungkasnya.
Berita Lainnya
H. Dani M Nursalam Kembalikan Formulir Pendaftaran Calon Bupati Inhil di Nasdem, PAN dan PDIP
Golkar Tampung Aspirasi soal RUU Pemilu, Airlangga akan Sampaikan Sikap Resmi
SBY Ketahuan Daftarkan Merek Partai Demokrat Atas Nama Pribadi, Dituding Suka Memutarbalikkan Sejarah
Pilkada Serentak Ditunda Hingga 2022? Begini Respons DPR
Sebut Dukungan Terus Mengalir, Afrizal Hidayat Siap Maju Jadi Calon Ketua PPP Riau
PPP Kumpulkan Caleg dan Kader se-Riau
Politisi Demokrat M Nasir Tumbang Usai Belasan Tahun Jadi Anggota DPR Dari Riau
dr. Saut: APD Face Shield Buatan PKB Inhil Luar Biasa!
Marzuki Alie dan Jhoni Allen Resmi Gugat AHY, Teuku Riefky, serta Hinca Pandjaitan
Kampanye di Riau, Anies Janji Bagi Hasil Migas yang Adil
Musdalifa Jawab Afirmasi Perempuan Dalam Pemilu, Berikut Penjabarannya
Soal Pilkada, KPU Kuansing Masih Tunggu Keputusan Pusat