Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Bulog Riau Siap Gelontorkan 1.200 Ton Beras Tanggap Bencana COVID-19
PEKANBARU - Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik Wilayah Riau dan Kepri siap gelontorkan 1.200 ton beras selama tanggap bencana non alam COVID-19 di wilayah setempat.
"Setiap kabupaten/kota punya kewenangan 100 ton per tahun untuk penanggulangan bencana," kata Kepala Bulog Riau Abdul Muis S Ali di Pekanbaru, Senin (6/4/2020).
Abdul Muis S Ali mengatakan, beras tersebut merupakan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang diperuntukkan bagi kabupaten/kota se Riau. Tiap tahun dianggarkan pemerintah pusat dan dititipkan di gudang Bulog. Selanjutnya bupati/walikota sebagai pemegang kewenangan penggunaan anggaran bisa menggunakan kapan saja.
"CBP bisa digunakan sebagai bantuan darurat di suatu kabupaten/kota jika terjadi bencana alam maupun non alam seperti saat ini COVID-19," katanya.
Makanya lanjut Muis sapaan akrab awak media, tahun ini seluruh kabupaten/kota se Riau diperkirakan akan menggunakan hak CBP nya, dikarenakan bencana non alam COVID-19, di mana Riau sesuai instruksi Gubernur berada dalam tanggap darurat COVID-19, dan sudah memindahkan semua aktifitas ke rumah.
"Kabupaten yang sudah pengajuan bantuan CBP COVID-19, Siak. Rencana semuanya akan menggunakan, masih dalam proses, segera akan dikeluarkan," kata dia.
Kata dia, dalam CBP tersebut tiap kabupaten/kota mendapat hak sebesar 100 ton per tahun, untuk digelontorkan sebagai bantuan gratis ke masyarakat yang tertimpa bencana.
"Gubernur Riau juga punya kewenangan CBP sebesar 200 ton per tahun," katanya lagi.**
sumber : antarariau
.png)

Berita Lainnya
Gubernur BI Puji Gibran Sebut Pengendalian Inflasi dan Harga Pangan di Solo Berhasil
KBI dan Bappebti Dorong Masyarakat Manfaatkan Sistem Resi Gudang
Masih Jual Minyak Goreng di Atas HET, Siap-Siap Izin Usaha Dicabut
Rugi Miliaran, DKP Riau 150 Ribu Ton Ikan di Waduk PLTA Koto Panjang Mati
Simak Tips Sukses Investasi Kripto Bagi Pemula
Dualisme Berakhir, Kadin Riau Menggelar Rapat Konsolidasi
Mulai Hari Ini Harga Rokok Naik Hingga 35 Persen
Pekan Ini TBS Sawit Riau di Harga Rp 2.446,99/Kg
OJK Larang Lembaga Keuangan Fasilitasi Transaksi Kripto, Ini Alasannya
Nilai Ekspor Riau Mei 2023 Naik 8,14 Persen
Polsek Ujungbatu Gerebek Warung Dijadikan Tempat Judi Dadu
Digitalisasi Koperasi dan UMKM Penting untuk Modernisasi Ekonomi Indonesia