Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Ilmuwan Italia Klaim Temukan Vaksin Corona Pertama di Dunia
INDOVIZKA.COM - Para Ilmuwan di Italia mengklaim telah mengembangkan vaksin pertama di dunia yang dapat menetralkan virus Corona COVID-19.
Dikutip dari Independent, uji coba dilakukan di Lazzaro Spallanzani Hospital, yang memang mengkhususkan pada penyakit menular. Di tubuh tikus, vaksin tersebut mampu menghasilkan antibodi, dan dipercaya akan bekerja juga di tubuh manusia.
"Menurut Rumah Sakit Spallanzani, sejauh yang kami tahu kami adalah yang pertama di dunia yang menunjukkan netralisasi virus Corona dengan vaksin," kata Luigi Aurisichhio, kepala eksekutif Takis Biotech.
- 6 Manfaat Rebusan Daun Dibawah Ini Bisa Turunkan Gula Darah
- Dinkes Pekanbaru Anggarkan Layanan Kesehatan Doctor On Call
- Dinkes Inhil Gelar Pembekalan Kesehatan kepada 303 Calon Jama'ah Haji
- Dinkes Inhil Canangkan BIAN se-Kecamatan Tembilahan Hulu
- Menderita Jantung Bocor, Balita di Tembilahan Ini Butuh Bantuan
"Kami berharap ini terjadi pada manusia juga. Diharapkan uji coba vaksin pada manusia akan dilakukan setelah musim panas ini," lanjutnya.
Menurut Aurisicchio, para peneliti akan bekerja keras dalam mengembangkan vaksin. Ini dilakukan agar vaksin bisa segera digunakan untuk semua orang.
"Untuk mencapai tujuan ini, kami membutuhkan dukungan dari berbagai lembaga dan mitra nasional dan internasional untuk membantu dalam percepatan proses pembuatan vaksin," ucap Aurisicchio.
Dalam penelitian itu, terdapat lima kandidat vaksin yang menghasilkan 'respons antibodi yang kuat' dan dua di antaranya menunjukkan respons yang sangat kuat.
Rencana pada uji coba vaksin berikutnya bertujuan untuk mengetahui dan menentukan berapa lama respons imun dapat berlangsung.
.png)

Berita Lainnya
6 Manfaat Teh Daun Pandan untuk Kesehatan Tubuh
Kemenkes Ungkap Penyebab Banyak Anak Tertular Covid-19
Penanganan Covid-19 di Indonesia Terbantu Peran Telemedicine
Omicron Sudah Masuk Saudi, Bagaimana Nasib Umrah Jemaah Indonesia?
Cegah Virus Corona Masuk, Diskes Inhil Periksa Penumpang di Pelabuhan
RSUD Puri Husada Tembilahan Pasang Alat PCR Swab Covid-19
Ini 5 Makanan Penurun Asam Urat Paling Ampuh untuk Kesehatan dan Efektif Dikonsumsi Rutin
Vaksinasi Booster Berjalan Paralel pada 2022, Ada yang Gratis dan Berbayar
Enam Daerah di Riau Ini Beresiko Terjadinya Penularan Covid-19
Total 1.176 PDP di Riau, 910 Orang Sembuh dan 130 Meninggal Dunia
Tak Perlu ke RS, Ini Tahapan yang Harus Dilakukan Setelah Positif Covid-19
11 Orang Petugas RSUD di Kuansing Diisolasi