Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Kabupaten dan Kota di Riau Belum Kirim Data Penerima Bankeu Pemprov Dampak Covid-19
PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau berupaya membantu meringankan beban pemerintah kabupaten/kota dalam memberikan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat yang terdampak pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Namun sayang, data penerima bansos hingga saat ini belum kunjung masuk ke Pemprov Riau.
Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Riau, Syahrial Abdi mengatakan, bahwa data penerima Bantuan Keuangan Khusus Jaring Pengaman Sosial untuk 12 kabupaten/kota di Riau belum masuk.
"Kita berharap seluruh masyarakat yang terdampak Covid-19 di Riau mendapatkan bantuan. Namun, datanya harus valid dan tidak boleh dua kali menerima atau sampak tiga kali menerima," kata Syahrial, Senin (11/5/2020).
- Pemprov Riau Diminta Serius Berantas Judi Online
- APBD 2025 Diisukan Defisit, Fraksi PKB: Tak Masalah Jika Demi Kepentingan Masyarakat
- Tabligh Akbar di Tembilahan, UAS Sampaikan Dukungan untuk Paslon Bermarwah dan Fermadani
- Targetkan Rampung Akhir November, DPRD Riau Percepat Pembahasan RAPBD 2025
- Kepala Sekolah SD dan SMP Banyak Dijabat Plt, Begini Kata Disdik Pekanbaru
Dikatakan Syahrial, satu penerima mendapatkan satu bansos, sebab penerima tidak boleh mendapatkan bansos lebih dari satu bansos. Contohnya, ada satu orang mendapatkan dua bansos dari pemerintah kabupaten dan provinsi. Jelas ini sudah melanggar dan tidak diperbolehkan.
"Untuk itu, Dinas Sosial Riau masih menunggu data dari kabupaten dan kota di Riau, siapa saja yang akan menerima bantuan keuangan khusus jaring pengaman sosial dari Pemprov Riau," ungkap Syahrial di mediacenterriau.
Ia menjelaskan, kalau data tersebut belum dikirimkan, Pemprov Riau tetap memberikan bantuan keuangan dengan memberikan anggaran tersebut langsung ke kabupaten/kota. Sehingga, bisa digunakan untuk membantu masyarakat terdampak Covid-19 sesuai kebutuhan.
"Nantinya yang mempertanggungjawabkannya ya kabupaten dan kota. Sebab, bantuan keuangan tersebut akan dikirim langsung ke rekening pemerintah kabupaten dan kota untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19," jelas Syahrial. (*)
Berita Lainnya
2019, Puskesmas di Inhil Bukukan Pendapatan 41 Miliar
Dinas Koperasi dan UMKM Inhil Harapkan Koperasi di Daerah Lebih Baik
Wabup Inhil Laporkan Kondisi Terkini Perkembangan Covid-19 kepada Gubri
Kunjungi Diskop UKM Inhil, Kemenag Riau Bahas Sertifikasi Label Halal UMKM
Muhammad Jamil Jabat Sekda Definitif Pekanbaru
10 OPD Pemkab Inhil Terima Penghargaan Mendagri
Bupati Inhil Serahkan Bantuan Program Dinsos kepada Lansia
Bupati Indragiri Hilir Ikuti Vidcon Pengarahan Aster Kasad
Kadis DP2KBP3A Inhil Hadiri Rapat Sinkronisasi Data Stunting
Bupati Inhil Tinjau Jalan Provinsi Dibagian Selatan
Uji Kompetensi Balon Kades, Bupati Inhil Tuntut Profesionalisme Panitia Penyelenggara
Bupati Inhil Seleksi 7 Video Terbaik Ikuti Lomba Inovasi New Normal Tingkat Nasional