Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Soal Penanganan Pandemi, Airlangga: Saatnya Berpihak kepada Rakyat
JAKARTA (INDOVIZKA) - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto meminta seluruh kader menjadi pelopor dalam penerapan protokol kesehatan serta turut menyukseskan pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) skala mikro.
Sebab, Golkar memiliki perangkat pemimpin hingga di tingkat desa. Ia mengatakan, saat ini waktunya bagi kader partai berlambang pohon beringin itu menunjukkan keberpihakan kepada rakyat.
"Kita punya semua pimpinan-pimpinan desa dan sekarang waktunya kita berpihak kepada rakyat. Mari kita perangi pandemi Covid-19," kata Airlangga saat membuka acara Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Golkar, Jumat (5/3/2021) malam.
Ia menilai, pemerintah sudah cukup baik dalam menangani pandemi Covid-19 serta dampaknya.
Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) itu mengatakan, kasus aktif Covid-19 di Indonesia terus menurun.
Selain itu, Airlangga mengeklaim pemulihan sosial dan ekonomi berjalan sesuai rencana.
"Tahun ini tingkat pertumbuhan Indonesia diperkirakan berbagai lembaga di kisaran lima persen. Menurut Bank Dunia dan IMF, Indonesia termasuk dalam kelompok negara dengan pemulihan tinggi," ujar Airlangga.
Pada masa pandemi ini, kata Airlangga, pemerintah telah mengambil berbagai langkah transformatif dalam rangka mendorong reformasi struktural.
Salah satunya dengan membuat omnibus law Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja.
"Terobosan ini, Indonesia menyiapkan fondasi yang lebih kokoh agar prospek pertumbuhan ekonomi pasca pandemi bisa kita rebut dan Indonesia makin nyata memulihkan ekonomi sekaligus memerangi pandemi," kata dia.***
.png)

Berita Lainnya
Mendagri Bentuk Satgas Covid-19 Hingga Tingkat RT
Banyak Daerah Belum Siap, Sekolah Tatap Muka Tidak Diwajibkan
Kebijakan Baru "ASN Merdeka", PNS Bebas Pindah ke BUMN
Peserta Bingung, Insentif Kartu Prakerja Tak Kunjung Cair
Dukung Pergub Kerjasama Media, Mohammad Noh: Sudah Sejalan dengan Dewan Pers
Kemenperin: Industri Kimia Berperan Penting ke Manufaktur Nasional
Kemnaker: JHT Merupakan Program Pelindungan Sosial Jangka Panjang
KTP Digital Akan Diberlakukan, Ini Perbedaannya Dengan KTP Elektronik
Pelantikan Andika Perkasa Jadi Panglima TNI Digelar Rabu Siang
BKN Pastikan Gaji Pokok PNS Naik
1,6 Juta Data Tak Lolos Validasi BLT Pekerja
Kemenag Tutup Sementara Aplikasi Pendaftaran Umrah Siskopatuh karena Corona