Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Jadwal Terbaru Seleksi PPPK Guru Tahap II Mulai Besok 15 November
JAKARTA (INDOVIZKA) - Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Iwan Syahril mengumumkan jadwal terbaru seleksi PPPK guru tahap II. Seleksi tahap II ini sempat ditunda akibat penyesuaian jadwal pada Seleksi Kompetensi PPPK guru tahap pertama.
Pengumuman tersebut tertuang dalam surat Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Nomor 6184/B/GT.01.00/2021 tentang Penyesuaian Jadwal Pelaksanaan Seleksi Kompetensi II Guru ASN-PPPK 2021.
Sehubungan dengan proses evaluasi menyeluruh pada hasil Seleksi Kompetensi I PPPK guru 2021, dengan ini disampaikan penyesuaian jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi II Guru PPPK, pengumuman dan Pemilihan Formasi II dimulai 15-19 November," kata Iwan dalam keterangan tertulis, Selasa (9/11).
- Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil Politeknik Negeri Bengkalis sukses menyelenggarakan Kegiatan Civil V
- DPRD Riau Desak Disdik Bertindak Cepat Soal Sekolah Terlambat Ikut SNBP
- PSP Unri Sambut Mahasiswa Baru Dengan Kegiatan PKKMB
- Menteri Pendidikan Ubah Batas Minimal Usia Anak Masuk SD, Simak Faktanya
- Bahas Hoaks dalam Dunia Pendidikan
Iwan juga meminta pelamar selalu memantau perkembangan informasi pada laman resmi PPPK guru milik Kemendikbudristek di https://gurupppk.kemdikbud.go.id
Berikut jadwal terbaru seleksi PPPK guru tahap II tahun 2021.
15-19 November 2021
- Pengumuman dan Pemilihan Formasi
2 Desember 2021
- Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat seleksi PPPK
2-5 Desember 2021
- Cetak Kartu Peserta Seleksi PPPK Guru
6-10 Desember 2021
- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi PPPK Guru tahap II
16 Desember 2021
- Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi PPPK Guru tahap II
17-19 Desember 2021
- Masa Pengajuan Sanggah II
19-25 Desember 2021
- Masa Jawa Sanggah II
30 Desember 2021
- Pengumuman usai sanggah
Sebelumnya Kemendikbudristek menunda pemilihan formasi dalam proses seleksi PPPK guru tahap lantaran ada penyesuaian tanggal karena penundaan Seleksi Kompetensi tahap I.
Jadwal seleksi PPPK Guru tahap II telah mengalami penundaan ketiga kali. Semula, pemilihan formasi PPPK guru tahap II direncanakan dimulai pada 9-15 Oktober 2021, kemudian diundur pada 1-4 November 2021, dan menjadi 15-19 November.
Sebagai informasi seleksi PPPK guru tahap II ditujukan untuk peserta guru honorer baik di sekolah negeri maupun swasta, tenaga guru honorer eks K2, serta lulusan pendidikan profesi guru yang belum menjadi guru dan terdaftar di database lulusan pendidikan guru Kemdikbudristek.
.png)

Berita Lainnya
Aturan Baru Kemendikbud, Pakaian Adat Jadi Salah Satu Seragam Sekolah
5 Poin Penting Aturan Baru PTM dalam SE Mendikbudristek
Pendaftaran Sekolah Kedinasan Dibuka Hari Ini
Anak Sekolah Belajar di Rumah, Kok SPP-nya Nggak Turun?
Inilah Jadwal Perpanjangan Libur Bersama Sekolah Lebaran 2025
Pemko Pekanbaru Siapkan Rp 2 Miliar untuk Beasiswa Mahasiswa
Ingat! Maret-April UN 2020 SMP hingga SMK, Ini Jadwal Mapelnya
Pendaftaran Ditutup, Inilah 7 Bakal Calon Rektor UNISI
Hari ini, MIN Tembilahan Berlakukan Sekolah Tatap Muka
Cara Registrasi Akun LTMPT dan Verifikasi Data Siswa SMA MA SMK
Kejati Usut Dugaan Korupsi Pengadaan UNBK di Disdik Riau
Puluhan Siswa di Inhil Ikuti KSMO Nasional, Berikut Daftar Sekolahnya