99 Tambahan Kasus Baru Covid-19 di Riau, Kampar Penyumbang Terbanyak

ilustrasi

INDOVIZKA.COM - Kembali terjadi lonjakan signifikan kasus positif covid-19 di Riau. Sebanyak 99 terkonfirmasi kasus baru positif covid-19, Kamis (27/8/2020).

"Terjadi penambahan 99 kasus baru positif civid-19 di Riau," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yulini Nazir.

Bertambahnya 99 kasus baru, total terkonfirmasi 1.460 kasus isolasi mandiri 241 orang, rawat di RS 321 orang, sembuh 873 orang dan 25 meninggal dunia.

Kasus terbanyak penambahan didaerah Kabupaten Kampar, ada penambahan 42 kasus baru, dengan total keseluruhan 202 kasus.

Penambahan terbanyak berada di Kota Pekanbaru, ada 40 kasus baru tambahan dengan total 542 kasus baru.

Disusul penambahan di Kabuoaten Siak 7 kasus, total keseluruhan 306 kasus, Kota Dumai penambahan 3 kasus, total 73 kasus, Kabupaten Bengkalis penambahan 1 kasus, total 40 kasus, Kabuoaten Pelalawan penambahan 1 kasus, total 71 kasus, Kabupaten Rokan Hulu tambahan 2 kasus, total keseluruhan 27 kasus, Indragiri Hulu tambahan 2 kasus, total 8 kasus, dan terjadi penambahan warga luar Provinsi Riau 1 kasus, dengan total 17 kasus keseluruhannya.

"Suspek yang isolasi mandiri berjumlah 5.283 orang, isolasi di RS
berjumlah 67 orang, selesai isolasi berjumlah 8.841 orang, meninggal dunia berjumlah 35 orang. Total Suspek berjumlah 14.226 orang," ujar Mimi.

Sedangkan untuk spesimen di periksa berjumlah 1.413 sampel dan jumlah orang di periksa berjumlah 1.233 orang. (WAN)

 






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar