Sambut Era Digital, IWO Inhil Taja Webinar


INDOVIZKA.COM- Di era digitalisasi ini kemajuan zaman begitu cepat dan mudah dalam segala akses, baik informasi atau publikasi, begitu juga dengan perkembangan kemajuan pelayanan serta sistem yang sudah mengacu pada basis data. 

Untuk menyambut kemajuan itu, Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Indragiri Hilir menyajikan Webinar Nasional yang menyajikan Tema "Selamat Datang Era Digital, Selamat Tinggal Pola Manual". 

Webinar yang akan dilaksanakan pada 23 November 2020 tersebut menurut Ketua IWO Inhil, Muridi Susandi adalah suatu gagasan untuk mengembangkan pola pikir masyarakat agar siap dalam mengimplementasikan sistem digital.

"Selaku Wartawan Online yang sudah lama merasakan manfaat digitalisasi tentu ingin berbagi kepada saudara kita, agar kemudahan dan kenyamanan dalam melaksanakan pekerjaannya bisa terlaksana, khususnya tentang proses kecepatan dan irit biaya," tukas Muridi Susandi, Rabu (4/11/2020).

Muridi katakan, implementasi ini secara pelan-pelan harus dilakukan karena jika terus menerus masih menggunakan pola-pola manual maka lambat laun akan  ketertinggalan sistem. 

"Jangan menunggu harus pandai baru memulai, tapi kita harus memulai agar menjadi pandai. Meski secara bertahap namun ada kesinambungan pemahaman," jelasnya.

Pria yang murah senyum dan  humoris ini menambahkan, sejauh ini ia melihat kabupaten Indragiri Hilir baru akan memulai pola digital, maka dari itu perlunya ada motivasi terhadap sesama agar ada rasa kepedulian terhadap kemajuan sistem yang akan dibangun.

"Kita hadirkan pembicara dari internal kabupaten kita sendiri seperti Wakil Ketua Komisi 1 Muamar Armain,  Kabid Pemdes DPMD Inhil pak Dwi Budiyanto, Sekertaris Disdukpencapil Inhil Nursal Sulaiman, dan Plt Kadis Kominfo PS Trio Beni agar kita tidak jauh-jauh mencari contoh," ungkapnya. 


Dari 4 narasumber ini, lanjut Muridi, boleh dikatakan sudah mengkaji tentang kemajuan era digital. "Seperti Komisi 1 DPRD Inhil dan DPMD sudah mewacanakan Pilkades e-Voting dan untuk Disdukpencapil Inhil sudah membuka pelayanan online seperti pembuatan Kartu Keluarga, Akta dan Surat Pindah, serta pendaftaran pencetakan e-KTP bisa melalui barcode,  sementara Diskominfo PS Inhil juga sudah melaksanakan pola-pola digital dalam hal pelayanan. Untuk itu kita mencoba membuka Webinar agar kita bisa saling menggali ilmu pengetahuan dan saling berbagi pengalaman," imbuhnya.
.
Tambahan, jika ingin bergabung mencari peserta Webinar Nasional yang akan dilaksanakan beberapa hari lagi tersebut, silahkan daftar lewat link berikut ini http://bit.ly/Registrasi-Webinar-IWOINHIL.

"Ambil ilmunya dapatkan Sertifikat. Semua serba digital dan tidak dipungut biaya," imbuhnya.






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar