Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Bapenda Pekanbaru Targetkan PAD Tahun Ini hingga Rp 826 Miliar
PEKANBARU - Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang dihimpun Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru pada 2019 lalu hanya Rp 627 miliar. Angka ini belum mencapai target Rp 789 miliar.
Namun pada 2020, Bapenda memasang target sebesar Rp 826 miliar, lebih tinggi dari tahun sebelumnya. "Target PAD kita tahun ini Rp826 miliar," kata Kepala Bapenda Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin, Kamis (16/1/2020).
Pria yang akrab disapa Ami optimis kalau, tahun ini target yang ditetapkan bisa tercapai. Menurutnya, ada tambahan personel baru Tenaga Harian Lepas (THL) yang direkrut belum lama ini membantu memaksimal potensi pajak.
- Banjir Setiap Tahun di Pelalawan, DPRD Riau Minta Pemerintah dan PLN Bertindak
- Pemprov Riau Diminta Serius Berantas Judi Online
- APBD 2025 Diisukan Defisit, Fraksi PKB: Tak Masalah Jika Demi Kepentingan Masyarakat
- Tabligh Akbar di Tembilahan, UAS Sampaikan Dukungan untuk Paslon Bermarwah dan Fermadani
- Targetkan Rampung Akhir November, DPRD Riau Percepat Pembahasan RAPBD 2025
"Saya sudah sampaikan kepada para THL yang direkrut belum lama ini, bahwa target PAD 2020 sebesar Rp 826. Semoga target bisa diraih," harap Ami.
Menanggapi itu, Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi, meminta Bapenda terus kejar target yang sudah ditetapkan. Apalagi, Bapenda telah merekrut tenaga kerja baru untuk memaksimalkan pendapatan.
“Pesan saya kepada ASN di Bapenda untuk gigih dan semangat bekerja sebaik-baiknya," kata Ayat.
Ayat juga mempunyai kiat khusus agar target PAD bisa realiasi. Ayat berpesan kepada pegawai yang ada di Bapenda agar selalu ramah memberikan pelayanan kepada Wajib Pajak.
"Tak boleh marah-marah dalam melayani, tetaplah santun dan baik, mudah-mudahan dengan itu semua target bisa diwujudkan,” pesannya.
.png)

Berita Lainnya
Bupati Inhil Sambut Tim BPK RI di Entry Meeting Pemeriksaan LKPD 2024
Diskop dan UMK Gelar Penyuluhan Keamanan Pangan Bagi Pelaku Usaha
Bupati Buka Musda GOW ke IIV Masa Bakti 2021-2025
Bupati Inhil Buka Mubes PB HIPPMIH XIII
Bupati Wardan Tinjau Infrastruktur di Pulau Burung
Sosialisasi Forum Anak Kabupaten Indragiri Hilir: Mewujudkan Partisipasi Anak dalam Pembangunan
Bupati Inhil Pimpin Rapat MCP Korsupgah KPK
APBD P Riau 2021 Ditargetkan Rampung 30 September
DP2KBP3A Inhil Bersama BKKBN Riau Laksanakan Internalisasi pengasuhan 1000 HPK
Bersempena Hut Kopri Ke-54, Bupati Tutup Kejurkab Badminton Cup Indragiri Hilir Tahun 2025
Dimoment Idul Adha, Bupati Inhil Ajak Tingkatkan Kepedulian Sosial
Proses Penambahan Ruang Isolasi Pasien Covid-19 Hampir Rampung