Pusat Bakal Bantu Riau Sediakan Ruangan Isolasi Pasien Covid-19

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Yan Prana Jaya, saat meninjau ruang isolasi pasien positif Covid-19.

PEKANBARU - Guna mengantisipasi terjadinya lonjakan jumlah kasus corona di Riau, Pemerintah Pusat bantu Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dalam menyediakan ruang isolasi pasien Covid-19 dengan gejala ringan.

Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Riau, Yan Prana Jaya, Senin (14/9/2020).

"Terlebih kalau kita liat, angka kasus terkonfirmasi Covid-19 Riau di setiap harinya meningkat drastis, oleh sebab itu, kita memang harus menambah kapasitas ruang isolasi," ungkap Sekda Riau, Yan Prana Jaya.

Disebutkannya, adapun bantuan dari pemerintah pusat tersebut berupa anggaran untuk perhotelan sekelas bintang dua dan tiga. 

"Nantinya hotel tersebut akan dikhususkan untuk isolasi mandiri pasien terkonfirmasi Covid 19. Dan saat ini sedang dikoordinasikan dengan pihak hotel di Riau," ujarnya.

Walaupun ada bantuan dari pusat, ucapnya lagi, namun untuk sementara ini, ruang isolasi yang telah disediakan oleh Pemprov Riau masih mampu untuk menampung jumlah pasien terkonfirmasi Covid 19.

"Artinya, ruangan tersebut guna untuk mengantisipasi jika sewaktu - waktu terjadinya lonjakan jumlah kasus yang banyak," katanya.

Saat ditanya berapa hotel yang akan dipergunakan untuk itu, ia menjawan belum bisa memastikan berapa hotel yang akan digunakan untuk dijadikan ruang isolasi.

"Gedung-gedung yang sudah disiapkan sebelumnya masih mampu dan fasilitasnya masih cukup. Maka itu kita belum bisa pastikan berapa hotel yang akan disiapkan," sebutnya.

Yang pasti, tambahnya, penyediaan hotel tersebut akan ditetapkan sebagaimana mestinya, sehingga ketika nanti terjadi peningkatan tidak susah dan tinggal digunakan saja. 

Di jelaskannya, saat ini Pemprov fokus bagaimana cara mengatasi agar penyebaran virus ini tidak tambah meluas. "Bagaimana kita bisa memutus mata rantai penularannya di Bumi Lancang Kuning ini," tukas Yan Prana.

Disamping itu, Yan juga terus mengimbau masyarakat untuk dapat disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. "Karena jika kita disiplin dengan protokol kesehatan ini, Insyaallah kita bisa mengatasi penyebaran Covid 19," pungkasnya.






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar