Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
100 Personel Brimob Berhasil Selesaikan Tugas di Papua, Kapolda Riau: Atas Nama Negara, Saya Ucapkan Terimakasih
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Kepala Kepolisian Daerah Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi SH SIK MSI, memimpin upacara penyambutan Brimob Nusantara BKO Polda Papua Tahun 2021 Personel Brimob Polda Riau, Kamis (25/2/2021). Penyambutan dilakukan di halaman Mapolda Riau Jalam Pattimura Nomor 13 Pekanbaru.
Kapolda mengatakan bahwa tanggal 11 Agustus 2020 lalu telah memberangkatkan 100 personel untuk penugasan di Polda Papua. Personel itu kembali dengan keadaan selamat dan sehat ke Provinsi Riau.
“Selama 197 hari telah melaksanakan tugas mengamankan daerah rawan di Papua khususnya di daerah distrik Kenyam Kabupaten Duga dan distrik Sugapa Kabupaten Intan Jaya," ujar Kapolda.
Diketahui kedua daerah ini merupakan daerah yang sangat rawan. "Berpatroli, mengawal serta kontak senjata juga telah anda rasakan di sana. Rasanya ini bukan penugasan yang biasa, Anda berada di ketinggian 1500 Mdpl daerah petinggan pegunungan yang diklaim suhu udara dan lingkungannya yang sangat berbeda," jelas Kapolda.
Tugas yang diemban, kata Kapolda, tentunya memberikan pengalaman dalam bertugas. Selain itu juga telah memberikan pengetahuan untuk menjadi bekal yang akan terus dibawa sampai akhir penugasan.
Kapolda melanjutkan, yakin pengalaman personel menangani sparatis telah membawa peningkatan kemampuan yang tentu harapkan bersama.
“Saya berterimakasih atas disiplin dan tugas-tugas yang anda laksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab Atas nama negara saya ingin sampaikan ucapan terimakasih ini kepada anggota semua dan tanamkan ini untuk menjadi hal yang membanggakan untuk kita semuanya," tutur Kapolda.
Kapolda juga berpesan untuk terus menjaga protokol kesehatan karena pandemi Covid-19 masih belum usai. Personel itu diberi cuti dan diharapkan cuti itu dimanfaatkan dengan baik.
“Kehormatan dan rasa bangga yang Anda miliki ada milik kita semua yang akan terus kita jaga dan semangat serta keinginan kita untuk terus membuat Intitusi Kepolisian Brigade Mobile terus berjaya dengan keberhasilan-keberhasilan dalam melaksanakan tugas. Sekali melangkah pantang menyerah sekali tampil harus berhasil. Jiwa raga demi Kemanusian, Brigade Mobil untuk Indonesia," tegas Kapolda.
.png)

Berita Lainnya
Polsek Kemuning Ungkap Pelaku Pengedar Sabu
Lima Wanita Diamankan Satpol PP Kuansing saat Razia Kafe
Polisi di Rohil Dilempari Batu dan Dikejar Warga dengan Parang Saat Amankan Tersangka Narkoba
Diduga Menggunakan Senpi, Rampok di Pekanbaru Gasak Uang Sebanyak 17 Juta
BPK Perwakilan Riau Bungkam, Pemeriksa Muda Ditetapkan Tersangka
Mengaku Nabi dan Hendak Bubarkan Agama Islam, Pria di Sumut Ditetapkan Jadi Tersangka
Airlangga Hartarto Ungkap Pencucian Uang di Indonesia Masih Tergolong Tinggi
Polres Inhil Musnahkan Barang Bukti Ganja 7.8 Gram dan Sabu 33, 79 Gram
Kuasa Hukum Aldiko Putra Nilai Tuntutan Jaksa Tak Sesuai Fakta
Densus 88 Tegaskan Eks Anggota MUI Ditangkap Sesuai Prosedur
DPR RI Apresiasi Instruksi Kapolri Lakukan Tes Urine Anggota Polisi
788 Ribu Batang Rokok Ilegal Ditangkap BC Tembilahan, Supir Speedboat Berhasil Kabur