Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Oknum PNS Rohil Pelaku Pencurian Besi PT PHR Diringkus Polisi
ROHIL, INDOVIZKA .COM- Dua melakukan pencurian pemberatan (Curat) berhasil diringkus Kepolisian Resort Rokan Hilir. Mereka mencuri besi PT Pertamina Hulu Rokan (PT PHR) yang terjadi, Selasa (18/6/2024) sekitar pukul 18.00 WIB.
Menurut Kapolres Rohil, AKBP Andrian Pramudianto kedua pelaku masing-masing berinisial JM (40) dan R. Dimana pelaku JM merupakan seorang pegawai negeri sipil (PNS). Kejadian itu dilaporkan karyawan ke acting arco atau koordinator lapangan PT Global Arrow ke Polres Rohil.
"Saat ini kedua pelaku sudah diamankan untuk proses lebih lanjut. Masing-masing pelaku berinisial JM merupakan seorang PNS," katanya, Rabu (19/6/2024).
- Konflik Ditengah Masyarakat Desa Sungai Ara Didamaikan Kapolres Pelalawan
- Banjir Jalan Lintas Timur Makin Tinggi, Polres Pelalawan Buka Tutup Arus Lalu Lintas
- Divisi Hukum Bermarwah Mengutuk Oknum Masyarakat Rusak APK Abdul Wahid -SF Hariyanto
- Ribuan Slop Rokok Ilegal Berhasil Diamankan Satpolairud Polres Inhil
- Waspada! Ada Nomor HP Mengatasnamakan Pj Bupati Inhil Erisman Yahya
Akibat aksi pelaku, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) mengalami kerugian Rp277.000.000. Atas kerugian itu, perwakilan PT PHR membuat laporan agar pelaku segera ditangkap. Berdasarkan laporan yang diterima kata Andrian Pramudianto, polisi kemudian melakukan penyelidikan.
"Kemudian Tim Resmob Polres Rohil langsung melakukan penyelidikan setelah menerima informasi dan laporan. Dibagi tugas untuk menyebar agar pelaku bisa ditangkap," terangnya.
Melalui jalan pintas dari Jembatan baru Sintong untuk melakukan pengejaran dan rencana penghadangan ditemukan ciri-ciri kendaraan Daihatsu Xenia BM 1269 PC melaju dengan kencang.
"Kemudian tim melakukan pengejaran dan mencegat kendaraan. Tanpa perlawanan kedua pelaku berhasil diamankan bersama barang bukti material Well Head," sambung AKBP Andrian.
Saat ini kedua pelaku dalam proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut di Mapolres Rohil.**
.png)

Berita Lainnya
2 Pengedar Sabu Ditangkap Satres Narkoba Polres Inhil
Anak Bupati di Riau Dijebloskan ke Dalam Penjara
Pelaku Pencurian dan Pencabulan di Inhil Dihadiahi Timah Panas
Polda Riau Menjadi Sorotan, Kapolri Perintahkan Anggota yang Terlibat Narkoba Diselesaikan
Eks Bupati Inhu Yopi Arianto Dipanggil Kejagung Terkait Duta Palma
Jadi Kurir Sabu, Warga Inhil Diringkus di Inhu
Membandel, Golden City Tembilahan Kedapatan Buka Room Karaoke di Tengah Covid-19
Terdakwa dengan 51 Paket Sembako Milik Paslon di Pelalawan Dituntut 3 Tahun Penjara
Diduga Simpan Sabu dalam Kotak Rokok, Warga Kuntu Darussalam Diamankan Polsek Kampar Kiri
Marah Ditagih Hutang, Ayah dan Anak di Siak Aniaya Tukang Kredit
Polres Inhil Amankan Petasan dan Kembang Api Ilegal
Kapolda Riau Sebut Pengamanan terhadap Masyarakat Selalu Berjalan