Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Geger, Warga Inhil Tewas Diterkam Harimau
INDOVIZKA.COM -Korban meninggal dunia akibat keganasan Harimau kembali menggegerkan masyarakat Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil). Darmawan (42) tewas akibat pendarahan luka robek dikarenakan terkaman Harimau Sumatera di lahan bekas Bhara Induk.
Peristiwa mengerikan tersebut bermula pada hari Kamis (30/01/2020) sekira pukul 07:00 WIB, korban bersama para saksi yakni Sujati dan Sudirman sedang mencari kayu di lahan eks Bhara Induk. Diketahui saat itu Korban berjarak +/- 50 meter dari para saksi.
Sekira pukul 09:00 WIB, Sujati berjalan mendekati Darmawan untuk meminjam obeng. Lalu Sujati melihat seekor Harimau Sumatra saat berada +/- 30 meter dari korban dan Harimau tersebut sudah berada dibelakang korban dan bersiap untuk menerkam.
- Banjir Setiap Tahun di Pelalawan, DPRD Riau Minta Pemerintah dan PLN Bertindak
- Pemprov Riau Diminta Serius Berantas Judi Online
- APBD 2025 Diisukan Defisit, Fraksi PKB: Tak Masalah Jika Demi Kepentingan Masyarakat
- Tabligh Akbar di Tembilahan, UAS Sampaikan Dukungan untuk Paslon Bermarwah dan Fermadani
- Targetkan Rampung Akhir November, DPRD Riau Percepat Pembahasan RAPBD 2025
"Dar Tengok Belakang Dar", teriak Sujati.
Saat korban menoleh kebelakang, Harimau langsung menerkam dengan membabi buta. Kemudian saksi langsung berlari kearah pondok dan memberitahukan kejadian tersebut kepada saksi Sudirman yang juga lari menyelamatkan diri kearah pondok mendengar ada Harimau yang menerkam.
Para saksi berusaha memberitahukan kejadian tersebut dan meminta pertolongan kepada warga kampung Danau, Desa Tanjung Simpang Kecamatan Pelangiran.
"Sekira pukul 13:00 WIB, korban berhasil dievakuasi oleh masyarakat dan ditemukan berjarak 50 meter dari TKP saat korban diterkam," ungkap Kasubbag Humas Polres Inhil AKP Warno, Kamis (30/01/2020) pukul 21:10 WIB.
Jenazah korban kemudian dibawa ke Klinik KPP Pulai PT. THIP untuk dilakukan Visum. Sekira pukul 19.00 WIB korban sampai di klinik KPP Pulai PT. THIP dan dilakukan Visum oleh dr. Panggih SEKAR Palupi dari UPT Puskesmas Pelangiran. Dari hasil visum, diketahui korban meninggal dunia karena mengalami pendarahan luka robek akibat gigitan Harimau dengan rincian : luka akibat gigitan/terkaman pada bagian tengkuk, tengkuk leher korban mengalami patah, tangan kanan korban putus, dan sebagian lengan Kanan korban telah dimakan oleh harimau sumatera, dan luka bekas gigitan pada bagian kaki kanan korban.
"Korban kemudian dibawa ke Desa Pasir Mas, Kecamatan Batang Tuaka untuk disemayamkan," pungkas Warno (*)
.png)

Berita Lainnya
Awas Diblokir, Tenggat Waktu Pembaruan WhatsApp 15 Mei 2021
Sejumlah Mahasiswa dan Alumni UNJ Diduga Menjadi Korban Sexting Dosen
Empat Hari Gelar Operasi Zebra, 225 Knalpot Bising Dicopot Polisi
3.517 Wartawan Lolos Seleksi Fellowship Perubahan Perilaku
Tangki Pertamina yang Terbakar di Kilang Cilacap Berisi Pertalite
Sumber Gaji PPPK Belum Jelas, Tenaga Non ASN Jadi Korban
Lomba Mural Kritik Polri, Kapolri Ikut Cat Mural 'Siapa Berani Kritik Polisi?'
DPR Minta Kementan Jamin Ketersediaan Pupuk
Pemerintah Tak Larang Mudik Lebaran, Ini Persiapan Kemenhub
Kasus Corona di Indonesia yang Tertinggi di ASEAN
Ibu Arteria Dahlan vs Anak Jenderal Saling Lapor
Menko Airlangga Sebut Investor Asing Siap Guyur Rp133 Triliun ke LPI